Senin, 04 Januari 2016

Puisi - Do'a Penyandang Kanker

Diposting oleh Unknown di 04.07


Do’a Penyandang Kanker

By: Nita Novita

Tak ada kekuatan untuk menjalani aktivitas layaknya manusia sehat
Tubuhku kurus kering tinggal tulang
Lemahnya tubuh ini, namun harus tetap ku jalani
Menjalani hidup yang dihantui oleh umur yang detik ini dapat terhenti
Walaupun ku tahu hidup dan mati adalah rahasia Tuhan

Ku anggap sakit ini sebagai sebuah nikmat ilahi
Ku anggap sakit ini  sebagai penebus dosa di masa laluku
Ku angkat kedua tanganku, untuk selalu bersyukur
Bersyukur atas nikmat hidup yang diberikan-Nya dalam setiap hembus nafasku
Hari demi hari ku lewati dengan rasa sakit, namun ku ingin hidup ku berarti
Ku ingin hidupku berguna tanpa menyusahi

Tuhan...
Ku hanya ingin melihat orang yang ku sayang tersenyum ketika melihatku
Tanpa kesedihan, tanpa rasa takut dan tanpa air mata
Ku hanya ingin Engkau memberikan ku ke-sabaran dan ke-ikhlasan atas segala cobaanmu
Ku hanya ingin umur panjang
Dan ku hanya ingin ke sembuhan agar dapat senantiasa menjalani perintah-Mu

0 komentar:

Posting Komentar

 

Nita Novita Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos